Analisis Susut Daya Dan Energi Pada Jaringan Distribusi Di Gardu Induk Kendari New Penyulang Brimob Menggunakan Software ETAP 19.0.1. Pada Waktu Beban Puncak

Authors

  • Reynal Ardiansyah Kandeccing Universitas Halu Oleo
  • Mansur
  • Sahabuddin Hay
  • Samuel Jie
  • Yuni Aryani Koedoes
  • Agustinus Lolok
  • St. Nawal Jaya

Keywords:

Susut Daya, Susut Energi, Penyulang, ETAP.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui susut daya dan susut energi pada saluran distribusi penyulang brimob pada waktu beban puncak berdasarkan perbandingan antara perhitungan manual dan simulasi menggunakan Software etap 19.0.1. Dengan metode kuantitatif, penelitian ini akan menghitung susut daya dan energi pada saluran saat beban puncak berdasarkan data hasil pengukuran pada penyulang Brimob. Kemudian sebagai pembanding hasil yang didapatkan akan dilakukan simulasi susut daya dan energi menggunakan software Etap berdasarkan data-data yang ada pada penyulang tersebut. Hasil penelitian yang diperoleh pada penyulang Brimob disimpulkan bahwa untuk analisis susut daya menggunakan metode perhitungan manual didapatkan nilai sebesar 121,49 kW dengan presentasi 1,80% dari daya total yang ada pada saluran penyulang Brimob. Sedangkan untuk perhitungan dengan menggunakan software ETAP 19.0.1 didapatkan susut daya dengan total sebesar 192,3 kW dengan presentasi 2,94% dari daya total yang ada pada saluran penyulang Brimob. Hasil perhitungan manual untuk susut energi didapatkan total sebesar 364,46 kWh, sedangkan hasil analisa menggunakan software ETAP 19.0.1 didapatkan total sebesar 576,90 kWh dari total 98 trafo.

 

Downloads

Published

2023-05-30

How to Cite

Reynal Ardiansyah Kandeccing, Mansur, Sahabuddin Hay, Samuel Jie, Yuni Aryani Koedoes, Agustinus Lolok, & St. Nawal Jaya. (2023). Analisis Susut Daya Dan Energi Pada Jaringan Distribusi Di Gardu Induk Kendari New Penyulang Brimob Menggunakan Software ETAP 19.0.1. Pada Waktu Beban Puncak. Jurnal Fokus Elektroda : Energi Listrik, Telekomunikasi, Komputer, Elektronika Dan Kendali), 9(2), 112–130. Retrieved from https://elektroda.uho.ac.id/index.php/journal/article/view/196